Rabu, 15 Februari 2012

"Hadiah Tidak Harus Berupa Barang Kok"

Lama sudah aku menunggu hari yang sangat kunanti-nantikan selama ini.
Hari itu adalah hari valentine. ya,memang hari valentine yang telah kutunggu...,
dan akhirnya hari itu datang juga......
ehm...apa ya yang akan ku berikan pada teman baikku???
aku bingung...apalagi...aku.....GAK PUNYA DUIT  untuk memberikan sesuatu yang 
berupa barang atau sebangsanya.......
jadi.,saat teman-temanku yang lain sedang memberikan hadiah mereka kepada pacar
atau sahabat mereka........aku hanya bisa melihatnya saja karena aku tidak mempunyai 
apa-apa untuk kuberikan kepada sahabatku.


Lalu salah seorang sahabatku datang menghampiriku yang sedang duduk melihat pemandangan
disekelilingku. kemudian dia duduk di sampingku dan bertanya kepadaku,"kok diem aja sih?", 
tapi bukannya menjawab pertanyaannya,aku malah mengatakan hal lain,"ehm,maaf ya aku tidak 
memberimu hadiah di hari valentine ini seperti teman-teman yang lain".
Tentu saja dia tidak akan marah. dia malah berkata,"sudahlah.,di hari valentine,hadiah kan tidak 
harus berupa barang-barang yang cantik atau yang lainnya.Asal kamu tahu aja.,hadiah juga dapat berupa ucapan selamat, yang penting kamu mengucapkannya dengan segenap hatimu. Jadi, selamat valentine ya.."
Aku hanya bisa tersenyum dan membalasnya dengan ucapan selamat valentine juga...^_^

Valentine atau Hari Kasih Sayang

Hari Valentine (bahasa Inggris: Valentine's Day) atau disebut juga Hari Kasih Sayang, pada tanggal 14 Februari adalah sebuah hari di mana para kekasih dan mereka yang sedang jatuh cinta menyatakan cintanya di Dunia Barat. Asal-muasalnya yang gelap sebagai sebuah hari raya Katolik Roma didiskusikan di artikel Santo Valentinus. Beberapa pembaca mungkin ingin membaca entri Valentinius pula. Hari raya ini tidak mungkin diasosiasikan dengan cinta yang romantis sebelum akhir Abad Pertengahan ketika konsep-konsep macam ini diciptakan.
Hari raya ini sekarang terutama diasosiasikan dengan para pencinta yang saling bertukaran notisi-notisi dalam bentuk "valentines". Simbol modern Valentine antara lain termasuk sebuah kartu berbentuk hati dan gambar sebuah Cupido (Inggris: cupid) bersayap. Mulai abad ke-19, tradisi penulisan notisi pernyataan cinta mengawali produksi kartu ucapan secara massal. The Greeting Card Association (Asosiasi Kartu Ucapan AS) memperkirakan bahwa di seluruh dunia sekitar satu miliar kartu valentine dikirimkan per tahun.Hal ini membuat hari raya ini merupakan hari raya terbesar kedua setelah Natal di mana kartu-kartu ucapan dikirimkan. Asosiasi yang sama ini juga memperkirakan bahwa para wanitalah yang membeli kurang lebih 85% dari semua kartu valentine.
Di Amerika Serikat mulai pada paruh kedua abad ke-20, tradisi bertukaran kartu diperluas dan termasuk pula pemberian segala macam hadiah, biasanya oleh pria kepada wanita. Hadiah-hadiahnya biasa berupa bunga mawar dan cokelat. Mulai tahun 1980-an, industri berlian mulai mempromosikan hari Valentine sebagai sebuah kesempatan untuk memberikan perhiasan.
Sebuah kencan pada hari Valentine seringkali dianggap bahwa pasangan yang sedang kencan terlibat dalam sebuah relasi serius. Sebenarnya Valentine itu merupakan hari Percintaan, bukan hanya kepada pacar ataupun kekasih, Valentine merupakan hari terbesar dalam soal Percintaan dan bukan berarti selain valentine tidak merasakan cinta.
Di Amerika Serikat hari raya ini lalu diasosiasikan dengan ucapan umum cinta platonik "Happy Valentine's", yang bisa diucapkan oleh pria kepada teman wanita mereka, ataupun, teman pria kepada teman prianya dan teman wanita kepada teman wanitanya.

sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Hari_Valentine
 

Rabu, 08 Februari 2012

SAHABAT??

              Aku punya sahabat yang bernama FITRI.
              Kami sangat dekat. setiap hari kami selalu bersama.
              Aku sangat bahagia mempunyai sahabat seperti dia...
              Saat kami kelas 8.,dia pernah bertengkar dengan teman sekelasku.
              pertama, dia bertengkar dengan Tania.,kemudian bertengkar dengan
              Frida padahal hanya karena salah paham..,dan aku....sudah jelas aku
              memihak pada Fitri..Lama kami bersama,tak terasa kami sudah kelas
              9.,meskipun kelas kami berbeda tapi jika waktu istirahat kami selalu
              berkumpul kembali.,begitu setiap harinya.Tapi,belum lama kami
              duduk di kelas 9,dia pindah sekolah.Entah apa sebabnya. Sejak saat
              itu kami hanya berhubungan melalui sms.Setiap hari kami pasti
              selalu sms-an.Lalu,setelah cukup lama dia di sekolah barunya,dia
              mengenalkan aku pada seorang temannya.dia bernama KR. Suatu
              hari dia meminta pasword email ku.,mungkin karena tidak aku
              berikan dia meminta tolong kepada Fitri untuk memintakan pasword
              ku. Tapi...tetap saja aku memberikan pasword ku kepada mereka.
              Bahkan Fitri sampai mengatakan sesuatu yang cukup menyakitkan.,
              dia berkata,"sudahlah.,anggap saja kita TIDAK  PERNAH
              KENAL..!!!!"
                    Apa itu yang dinamakan sahabat???
                    Mudah marah hanya karena hal-hal yang sepele???